Dinilai Publik sebagai Dalang Kasus Sumber Waras, Jokowi Harus Menjelaskan Dirinya Tak Terlibat


POSMETRO INFO - Belakangan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alis Ahok membawa-bawa nama Jokowi dalam kasus reklamasi dan pembelian lahan untuk rumah sakit Suber Waras.

Hal tersebut dikatakan oleh pakar hukum tatangera dari Universitas Parahyangan (Unpar) Bandung, Asep Warlan Yusuf.

Asep menilai Jokowi dan Ahok sangat dekat. Tak heran jika keduanya saling mengetahui dapur masing-masing. Hal inilah, yang menjadikan publik menganggap keduanya bekerjasama dalam berbagai hal. Publik bahkan menilai Jokowilah dalang dari kasus yang melibatkan Ahok.

“Dari sisi komunikasi, untuk menepis asumsi orang bahwa Jokowi terlibat dalam persoalan Ahok, Pak Jokowi bisa mengatakan dan menjelaskan secara normatif kepada publik, bahwa ia tak selamanya memantau perilaku dan langkah Ahok,” kata Asep, Senin (27/6).

Hubungan Joko Widodo dengan Basuki Tjahaja Purnama memang sudah terjalin cukup lama, sejak Pilkada DKI Jakarta 2012. [pojoksatu]

0 Response to Dinilai Publik sebagai Dalang Kasus Sumber Waras, Jokowi Harus Menjelaskan Dirinya Tak Terlibat

Posting Komentar